Senin, 31 Januari 2011

Dorayaki



Kenapa ya Doraemon dan teman-temannya suka banget ma kue buletz-buletz yang bernama DORAYAKI tu??? Ada yang tau???
Coba deh, bikin DORAYAKI sendiri, pasti tau sebabnya mereka suka makan kue tu...wawawa...kuenya tu bersarang tapi ringan, ga berminyak, agak kering...nyummmiii.

Original recipe from “52 Kue Popolar” by SEDAP
Bahan :
- 4 butir telur ayam
- 100 gr gula pasir
- 2 sdm madu
- ½ sdt garam
- 250 gr tepung terigu protein sedang
- 1 sdt baking powder
- 120 ml susu cair
- Meises secukupnya untuk isian

Cara membuat :
- Kocok telur, gula pasir, madu, dan garam sampai kental. Tambahkan tepung terigu dan baking powder bergantian dengan susu cair sampai rata.
- Panaskan wajan dadar anti lengket, kalau ada wajan yang tebal agar tidak mudah gosong. Tuang 1 sendok makan adonan. Biarkan mengembang, dan muncul lubang-lubang.
- Taburkan meises, masak sampai matang, dengan api kecil. Angkat dan sisihkan.
- Bagi DORAYAKI menjadi 2 bagian sama rata, kemudian ditelangkupkan jadi satu.
- Siap dihidangkan.

Tidak ada komentar: